Ditemukan Dinosaurus Terkecil dan Tergesit !!

Posted by tanpa nama On Senin, 01 November 2010 1 komentar
http://i.dailymail.co.uk/i/pix/2009/12/11/article-1234970-078DDC54000005DC-679_468x297.jpg




Dinosaurus tergesit ditemukan dan digali di China. Dinosaurus mini disebut sebagai ‘pelari cepat’ oleh ilmuwan yang menemukannya itu, merupakan salah satu yang terkecil.

Theropod berkaki datar sepanjang setengah meter tersebut dinamakan Xixianykus zhangi terlihat seringkali menggunakan cakar besar untuk menggali rayap dan semut.

Hewan tersebut menggunakan kecepatannya untuk secara efisien berpindah dari satu gundukan semut ke lainnya dan menghindari perhatian predator yang lebih besar. Detil penemuan tersebut dipublikasikan di jurnal Zootaxa.

“Proporsi anggota tubuh Xixianykus berada di antara yang paling ekstrim dan tercatat dalam keluarga dinosaurus theropod,” ujar Dr Corwin Sullivan, Ahli Palentologi Kanada yang berbasis di Akademi Sains China di Beijing dan salah satu peneliti studi.

Sebagai contoh, theropod kecil itu memiliki kaki bagian atas atau femur lebih pendek jika dibandingkan dengan kaki dan paha yang ukurannya lebih panjang. Pola yang sama terlihat pada hewan yang berlari di masa kini.

“Hal tersebut tidak menyediakan basis untuk menghitung kecepatan maksimalnya, tetapi lebih menunjukkan bahwa Xixianykus merupakan pelari yang sangat efisien,” ujar Dr Sullivan.

1 komentar:

Mirzza Mali Ahmad mengatakan...

ma'af..
Sekedar mau tanya..
cara ngehilangin "Link Menu" sama "Cool Link Menu" yang sudah ada otomatis di template ini gimana ya????

Posting Komentar